Ekstraksi
Ekstraksi adalah metode pemisahan suatu komponen dari komponen lainnya menggunakan zat pelarut.
Ekstraksi bunga sebagai bahan dasar parfum.
Di dalam bunga terdapat senyawa esteris, yaitu senyawa yang mudah menguap.
Senyawa esteris inilah yang digunakan sebagai bahan dasar parfum.
Untuk mendapatkan senyawa ini, bunga direbus dengan air hingga mencapai titik didih senyawa esteris tersebut, kemudian uap dari senyawa esteris disalurkan dan didinginkan hingga mendapatkan tetes-tetes senyawa aromatis.
Kopi bubuk didapatkan dari ekstrak biji kopi melalui 3 tahap :
- Ekstraksi : biji kopi yang telah digoreng dan ditumbuk dicampur air dan dididihkan sehingga kafein yang terdapat dalam kopi larut dalam air
- Filtrasi : hasil ekstraksi disaring menggunakan kertas saring sehingga ampas kopi tertinggal dan didapatkan ekstrak kopi
- Evaporasi : ekstrak kopi disemprotkan ke dalam ruangan bertekanan rendah (hampir hampa) sehingga air yang terdapat dalam ekstrak kopi langsung menguap. Sehigga tersisa padatan dari ekstrak kopi yang kita kenal dengan kopi bubuk.
Komentar
Posting Komentar